Metrobuananews.com | Atambua – Sebuah hadiah ikat pinggang dari masyarakat Belu untuk calon gubernur NTT, Benny K Harman, ternyata menyimpan makna yang begitu dalam.
Ikat pinggang berbahan dasar kayu itu, diberikan kepada Cagub nomor urut 3 saat berkampanye di kecamatan Kakuluk Mesak, Selasa (10/4/2018).
Dilihat dari bentuk dan bahannya, Ikat pinggang itu nampak unik. Terbuat dari bilah – bilah kayu yang terbuang, dikumpulkan, kemudian disambung dan direkatkan menjadi satu kesatuan.
Pada satu sisi ikat pinggang unik itu ada tulisan Harmoni, ternyata menyiratkan makna persekutuan yang kuat diantara warga kakuluk Mesak dan paket Harmoni berlandaskan kebhinekaan.
Simbol persatuan itu kemudian dililitkan di pinggang cagub Benny K Harman sebagai bentuk dukungan dan pengikat tali silaturahmi warga Belu dan paket Harmoni.
Selain makna tersebut, Pengrajin ikat pinggang, Robinson Aleon, mengatakan ikat pinggang yang dibuat dari limbah kayu yang telah dibuang, dikerjakan oleh industri rumah tangga dengan moto “Sampah Diemaskan”, menunjukan kreativitas tanpa batas dari anak – anak NTT, memanfaatkan sumber daya yang ada di sekitarnya.
“Ikat pinggang ini kami buat khusus untuk pak Benny, Kita Harmoni, Kita Menang, NTT Sejahtera”, ungkap Robinson.
Dia menjelaskan, Usaha pengolahan limbah kayu itu sudah berjalan 4 tahun tapi tidak bisa berkembang dengan baik karena kekurangan modal usaha dan sulit memasarkan hasil karya mereka.
“Bapak tolong perhatikan kami saat terpilih nanti, kami pastikan Harmoni menang”, ujar Robinson.
Pernyataan dukungan juga disampaikan seorang calon anggota DPRD kabupaten Belu, Yudith Banamtuan.
“Saya mewakili masyarakat, Kami siap bekerja memenangkan paket Harmoni”, tegas Yudith.
Menyikapi dukungan masyarakat tersebut, Benny K Harman menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada seluruh masyarakat kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, yang mendukung bahkan mengikrarkan dukungan tersebut dalam simbol Ikat Pinggang Kayu.
“jika saya jadi gubernur NTT, hasil tenun dan kerajinan lainnya agar dipakai seluruh masyarakat NTT, untuk mendukung kemajuan industri kecil dan menegah”, ungkap BKH.
Dia juga berjanji akan memberikan modal usaha bagi pengusaha kecil dan menengah untuk mendukung industri kerajinan masyarakat NTT. (MBN01)
Komentar