Metrobuananews.com | ABAD – “Kami orang Alor Barat Daya (Abad) mendukung orang yang pasti menang. Kami di sini sudah tentukan pilihan pada paket Harmoni. Kami yakin Harmoni Menang”.
Pernyataan tersebut tegas disampaikan seorang tokoh pemuda kecamatan Abad, Jordan Lekalong, saat mengikuti kampanye dialogis di kelurahan Moru, kecamatan Abad, kabupaten Alor, Kamis (3/5/2018).
Dia meyakini, di tangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT, Benny K Harman dan Benny A Litelnoni, NTT akan lebih baik.
“Program unggulan paket Harmoni sangat menyentuh kebutuhan masyarakat, kami yakin jika program ini dijalankan dengan baik maka masyarakat NTT khususnya petani akan lebih sejahtera”, Kata Jordan.
Dia meminta cawagub Litelnoni agar memperhatikan para nelayan jika terpilih nanti.
“Potensi perikanan kami sangat bagus, tetapi kami kekurangan alat tangkap sehingga hasil yang kami peroleh tidak maksimal, mohon perhatian bapak jika terpilih nanti”, pinta Jordan.
Sementara seorang tokoh perempuan, Yumina Ufeta, mengeluhkan infrastruktur jalan yang sudah rusak dan sangat mengganggu aktivitas warga.
“Jika bapak terpilih, kalau bisa jalan provinsi dikerjakan sekaligus jangan sepotong – sepotong”, ujar Yumina.
Pada kesempatan yang sama, Imanuel, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada cawagub Litelnoni dengan 5 program unggulan yang sangat memyentuh kebutuhan masyarakat.
Menanggapi semua usul saran masyarakat, cawagub Benny Litelnoni mengatakan seorang pemimpin harus membawa sukacita, pasalnya jabatan yang dipegang seseorang adalah amanah.
Kita tidak bisa pungkiri bahwa masih banyak jalan di NTT yang rusak, karena itu jika kami terpilih, kami akan menyelasaikan semuanya yakni sebanyak 1600 km yang tersebar di seluruh wilayah NTT secara bertahap selama 5 tahun”, jelas Litelnoni.
Terkait pengeluhan nelayan, menurut cawagub Litelnoni, Dinas Perikanan dan Kelautan setiap tahun menyediakan bantuan kapal dan alat tangkap sehingga Ia berkomitmen untuk akan memaksimalkan pelayanan kepada para nelayan NTT.
“Jika kita terpilih, bapak – bapak siapkan proposal dan januari sudah bisa dimasukan sehingga dapat dilayani”, ujar cawagub nomor urut tiga itu. (MBN01).
Komentar