Mantan Kades Nangalili Pastikan Paslon Nomor Tiga Menang

Metrobuananews.com | Mabar – Mantan kepala desa Nangalili, Muhammad Tayeb, saat kampanye dialogis paket Harmoni di Desa Nangalili, kecamatan Lembor Selatan, kabupaten Manggarai Barat, Selasa (20/3/2018),  memastikan paket Harmoni menang di wilayah tersebut.

“Program Paket Harmoni sangat menyentuh kebutuhan masyarakat di sini. Saya pastikan paket Harmoni akan meraih suara paling sedikit 75 persen,  itu pasti”,  tegas Muhammad Tayeb.

Baca Juga:  Kartu Petani Sejahtera Resmi Diluncurkan

Menurutnya,  masyarakat Desa Nangalili saat ini merindukan figur memimpin yang berpihak kepada masyarakat dengan program pro rakyat yang di desain dalam 5 program unggulan.

“Lima program ini yang penting. kalau bapak mereka jalankan lima program ini dengan baik, periode berikutnya kami pastikan Harmoni tetap menang”,  tandas Muhammad.

Baca Juga:  Sampah Akan Jadi Berkah di Tangan Harmoni

Menyikapi penyataan tersebut,  calon wakil gubernur NTT,  Benny A Litelnoni, mengatakan untuk meyakinkan masyarakat dengan penandatanganan kontrak politik.

“Program kami ini tidak hanya habis bicara, paket harmoni setelah kampanye langsung diikuti dengan tanda tangan kontrak yang bisa dijadikan sebagai jaminan”, jelas cawagub Litelnoni.

Baca Juga:  Dukung Pilkada Damai, Harmoni Sebar Kebaikan Bukan Tebar Fitnah

Jika paket Harmoni terpilih,  lanjut Benny Litelnoni,  masyarakat bisa membawa kontrak tertulis itu kepada cagub – cawagub, Benny K Harman dan Benny A Litelnoni agar dapat dilaksanakan sesuai yang tertulis. (MBN01)

 

 

Komentar